Minggu, 16 Oktober 2011

Alasan JK Mau Jadi Duta Komodo

Selain menjadi ketua PMI, JK bersedia menjadi duta untuk komodo.




Jakarta - Setelah lepas jabatan sebagai wakil presiden Indonesia, Jusuf Kalla aktif di berbagai kegiatan. Tak hanya menjadi Ketua Umum PMI, kini pria yang akrab disapa JK itu didapuk sebagai duta Komodo.

Sebagai Duta Komodo, suami Mufidah Kalla itu bertugas untuk mempromosikan Pulau Komodo sebagai salah satu Tujuh Keajaiban Dunia. JK pun menjelaskan alasan dirinya bersedia melakukan hal tersebut.



"Pertama, teman-teman dari panitia mendorong dan mendukung ini. Kedua, saya melihatnya sebagai kebanggaan dari Indonesia," kata Jusuf Kalla di Pulau Komodo, NTT, Selasa (4/10/2011).


JK menambahkan, bila Pulau Komodo terpilih, maka akan memberikan keuntungan ekonomi yang besar baginya. Pria berkumis itu mengambil contoh lokasi wisata lain seperti Taj Mahal, yang pariwisatanya melonjak ketika ditunjuk sebagai Tujuh Keajaiban Dunia.


Pria berkacamata ini juga menyebutkan, bahwa upayanya itu ditujukan untuk membantu Pemerintah Indonesia, termasuk Pulau Komodo. Meskipun saat ini Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik, menarik dukungannya sebagai host ajang Tujuh Keajaiban Dunia.


Tetapi, upaya JK ini dianggap oleh beberapa orang akan berakhir sia-sia menyusul menurunnya dukungan terhadap Pulau Komodo. Untuk itu, JK pun memaparkan strategi untuk mengembangkan vote untuk Pulau Komodo."Pemerintah kan sudah mengeluarkan ongkos banyak untuk melakukan promosi. Tetapi justru sebenarnya, yang paling banyak SMS berada di dalam negeri. Untuk itu, panitia akan melakukan promosi besar-besaran di mal, sekolah atau di mana saja untuk mengembangkan ini," tutupnya.


Ayo dukung Pulau Komodo menjadi salah satu pemenang dari new 7 wonders, dengan cara cukup ketik SMS dengan mengetik "KOMODO" kemudian mengirim ke nomor 9818. Tarif untuk SMS ini hanya Rp. 1/SMS (Telkomsel, XL, Indosat). SMS ini bukan merupakan SMS berlangganan, maka dari itu jangan khawatir pulsa anda tersedot terus-menerus.


Sumber: Okezone

0 komentar:

Posting Komentar

Give Your Comment,here:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites