Sabtu, 24 Desember 2011

Singapura Siap Gunakan Teknologi 4G

Singapura telah memberikan tanda akan segera beralih menggunakan jaringan teknologi 4G, Kapan Indonesia menyusul?



Singapura -  Operator Singapura, Singtel akan mulai memperkenalkan jaringan pita lebar 4G pada Kamis, (22/12/2011) di seluruh wilayah Singapura. Dengan jaringan termutakhir tersebut, kecepatan unduh data bisa mencapai tiga kali lebih cepat dibandingkan 3G atau teknologi HSPA.

Seperti dikutip dari Channel News Asia, kecepatan jaringan 4G yang menggunakan teknologi LTE di Singapura ini mampu mencapai 75 Mbps. Pada masa uji coba, layanan ini hanya bisa dinikmati melalui dongle USB saja. Ternyata layanan ini bisa dipakai di semua perangkat mobile yang mendukung teknologi tersebut.

Executive Vice President of Digital Consumer Singtel Yuen Kuan Moon menjelaskan jaringan LTE bakal meningkatkan akses data di perangkat ponsel. Dengan layanan bandwidth yang tinggi, pengakses data bakal merasakan kecepatan berbagi data baik musik, dokumen maupun video.
Tahun depan, layanan 4G ini diperkirakan bisa mencakup 80 persen wilayah Singapura. Namun di akhir 2013, layanan ini juga bakal ada hingga mencakup 95 persen wilayah Singapura.

Ini menjadi langkah pertama bagi Singapura. Ke depan, operator lain di Singapura juga bakal menerapkan teknologi yang sama.

Masalahnya, jika tetangga sebelah saja sudah memakai teknologi 4G ini, Indonesia kapan? Padahal pertengahan tahun ini, telah ditetapkan beberapa perusahaan yang berhak menggelar jaringan Wimax 4G. Namun, hingga kini belum terdengar gaungnya.
Bahkan, sempat beredar kabar pemerintah akan "melewatkan" Wimax dan akan menggunakan teknologi 4G lain, yaitu LTE.



0 komentar:

Posting Komentar

Give Your Comment,here:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites