Taman Nasional Komodo yang terletak di Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur menjadi salah satu nominasi dari Tujuh Keajaiban Dunia versi Alam (Nature). Masuknya TN Komodo menjadi salah satu nominasi menjadi suatu kebanggaan bagi Bangsa dan juga masyarakat Indonesia. Seperti kita ketahui pada pengumuman Keajaiban Dunia di Lisbon pada tahun 2007 sebelumnya, Candi Borobudur yang selama ini menjadi kebanggaan Indonesia telah tergeser dari daftar Keajaiban Dunia. Dan jika saja kali ini TN Komodo mendapat dukungan yang melimpah dari masyarakat Indonesia dan juga dunia, bukan hal yang mustahil jika nantinya TN Komodo akan menjadi salah satu dari tujuh keajaiban dunia versi alam. Dan ini akan mengangkat potensi wisata Indonesia juga karena secara otomatis nama Indonesia menjadi familiar di telinga para turis asing dan jelas ini dapat meningkatkan devisa negara ini.
Untuk itu, tentu kita akan bangga jika hal ini tercapai. Maka dari itu dukung TN Komodo menjadi salah satu diantara tujuh keajaiban dunia versi alam. Caranya dengan mengikuti poling di www.new7wonders.com dan pilih vote untuk tujuh lokasi dan salah satunya pilihlah TN Komodo, dan sekedar saran jangan memilih lokasi yang peringkatnya saat ini sangat tinggi seperti Amazon dll. Dan sekedar info, saat ini TN Komodo melorot ke posisi ke-14 yang sebelumnya di posisi 8. Ok, Selamat Mencoba ya!!! Batas Voting sampai 2011 kok, vote yang banyak dan satu emailmu hanya berlaku untuk satu vote.
0 komentar:
Posting Komentar
Give Your Comment,here: